Sabtu, 01 Maret 2014

Kesepian Tak Akan Membunuhku...







Kesepian Tak Akan Membunuhku...

Aku tau tentang kesepian
Karena dia selalu mendekapku erat.
Aku tau siksanya kesepian,
Sejak aku memilikimu.
 
Kesepian...
Kabarnya membunuh sekian banyak orang,
bahkan sebagian menyebabkan kegilaan.
Tapi aku tau aku bukan,
bukan bagian dari mereka yang terbunuh,
ataupun digilakan kesepian.

Aku tau,
Kau tak selalu ada di sampingku.
Sebaliknya aku selalu menantimu.

Aku tau,
Kadang kesepian menyayat sebagian hati dan jiwaku.
Merobek kewarasanku.
Tapi sejauh ini,
Aku masih bisa,
Bisa berlari
Dalam kesepian...

0 komentar:

Posting Komentar